Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2020

Positif Corona Untuk Alam

Cileungsi,20-April-2020       Corona....nama yang begitu populer,viral selama kurang lebih sebulan ini.Membuat semua orang terhenyak,bahkan shock karena harus mengisolasi dirinya sendiri bersama keluarga didalam rumah,sosial distancing, lockdown dan istilah-istilah nama lainnya yang seakan menjadi santapan kita sehari- hari.Menghadapi kenyataan ini,sudah jelas,kita bosan, anak-anak pun bosan bahkan tidak jarang selalu terjadi perdebatan di dalam rumah, ketika mereka ingin keluar rumah dan kita berusaha mencegah nya.     Tetapi setelah ditelaah lebih jauh, difikirkan disaat malam sunyi,sendiri ternyata ini adalah penyelamatan untuk alam.Alam yang sudah rusak oleh tangan- tangan jail manusia,alam yang sudah kotor oleh polusi dari kendaraan,dengan adanya Corona ini otomatis berangsur pulih,steril kembali karena semua orang terpaksa harus rest in home, segala sesuatu dikerjakan dirumah, aktivitas manusia dibatasi.Orang yang beriman, selalu mengambil hikmah dari setiap kejadian.Ikuti semua

Puisiku....."Memendam Rindu"

Entah... Puisiku untuk siapa... Kamu... Yang berada di negeri antah berantah,diatas awan.... Yang kadang memberiku sejuta tanya, Penuh misteri... Dan sekarang... Aku mencarimu... Dalam diam.. Di setiap malamku.. Dalam rindu yang terus mengusikku Dalam ingatanku yang tak pernah pergi... Dalam doaku yang tak pernah putus...

Ketika Ruang Gerak Dibatasi

Cileungsi ,13 April 2020      Tidak ada yang menyangka dan diluar prediksi kita hal ini akan terjadi,tiba-tiba ruang gerak kita dibatasi oleh alam.Ketika sedang giat-giatnya bekerja, sedang senang-senang nya bersosialisasi,sedang menikmati kehidupan duniawi entah itu di Mall,Bioskop, tempat olahraga,dll..tiba-tiba harus dibatasi bahkan akhirnya harus terhenti.Bukan hanya kegiatan duniawi yang dibatasi, kegiatan ukhrowi pun terpaksa harus dihentikan,dari mulai sholat berjamaah, sholat Jumat dan ibadah-ibadah lainnya yg biasa dilakukan di tempat ibadah.      Tadinya aku pribadi menganggap hal ini  hal yang sepele,bahkan seperti dagelan atau lawakan saja.Ketika dianjurkan untuk memakai masker,aku masih tidak menghiraukan.Pemakaian hand sanitizer tidak pernah aku gubris.Bersalaman dengan teman tetap aku lakukan karena menurut ku semua masih fine-fine saja,tidak ada yang perlu dikhawatirkan.Tetapi , semakin kesini,ketika pemberitaan semakin santer,korban semakin bertambah banyak,dan ada ist

Puisi Tak Berujung....

Gambar
Untukmu... Ya...kamu yang mungkin tak akan ku temukan sampai diujung waktuku.... Tentang waktu yang terasa berjalan begitu lambat Tentang rindu yang tak tertahankan Tentang perasaan ini.... Entah sampai kapan.... Haruskah ku menunggu dan terus menunggu ... Sampai waktu berdamai denganku ... Entahlah...... Bismillahirrahmanirrahim.... Belajar membuat puisi, walaupun cuma secuil,seuprit , alhamdulilah bisa juga akhirnya.Kenapa ada foto teman-teman kolega Metland terselip sih?....Ya...aku kangen dengan kalian... puisi itu bercerita tentang kerinduanku dengan kalian semua.Sudah terbiasa kita bersua,bercanda, bekerja bersama-sama.Dan sudah lebih dari tiga Minggu ini kita WFH...tak bersua....terasa kehilangan nya.... Semoga semua cepat berlalu,aku rindu dengan teriakan kalian,dengan senyum,rindu papasan dikantin,dimushola,rindu diundang rapat oleh Kepala Sekolah,rindu naik lantai 5 gedung C,rindu datang disapa bapak- bapak satpam yang ramah,rindu jemput anak perwalian yang kesian